Sahabat KARMAPI yang budiman,

SELAMAT DATANG DI KARMAPI NET
Temukan segala keunikannya dan tinggalkan comment anda

23 April 2009

LPJ PENGURUS 2009

Keluarga Besar Mahasiswa PGSD Kabupaten Melawi

(KARMAPI)

FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA

Alamat: Jln. Sukonandi, No. 12 A – Yogyakarta, Telpon: (0274) 542988

Email; karmapi.djogja@yahoo.co.id – Weblog; www.karmapinet.blogspot.com


LAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN PENGURUS

PERIODE 2007/2008

I. Pendahuluan

Atas berkat rahmat Tuhan Yang Maha Esa, akhirnya kepengurusan Keluarga Besar Mahasiswa PGSD Melawi (KARMAPI) periode tahun 2007/2008 telah berakhir. Dalam perjalanannya telah melaksanakan beberapa program kerja baik yang terencana maupun yang tidak terencana. Namun juga ada sebagian program yang tidak terlaksana yang disebabkan oleh hambatan dan kesulitan yang dihadapi.

Untuk diketahui bahwa kepengurusan KARMAPI telah berjalan selama dua periode kepengurusan (2006/2007 dan 2007/2008). Awal mula pembentukkannya disepakati bahwa KARMAPI bukanlah sebuah organisasi atau forum besar yang perlu landasan hukum dan memiliki AD/ART. KARMAPI adalah sebuah keluarga yang dijadikan wadah bagi para anggotanya untuk berkumpul dan saling berbagi suka dan duka.

Meskipun demikian, dengan dibentuknya sebuah kepengurusan maka wajib untuk memunculkan program-program kerja yang bermanfaat bagi perkembangan KARMAPI selanjutnya. Program-program kerja kepengurusan 2007/2008 bersifat fleksibel. Artinya berjalan sesuai keadaan. Dalam laporan ini kami hanya menampilkan hal-hal yang telah kami lakukan untuk KARMAPI.

II. Program Kerja KARMAPI periode 2007/2008

1. Pertemuan Bulanan

Pelaksanaan : Setiap awal bulan setelah pembagian uang saku

Keterangan : Berlangsung selama kepengurusan periode 2007/2008

Tujuan : Mempererat tali silaturahmi dan persaudaraan antar sesama anggota sekaligus membahas informasi-informasi terbaru.

2. Iuran bulanan anggota

Pelaksanaan : Setiap awal bulan saat menghadiri pertemuan

Keterangan : Rp. 5000 per anggota untuk setiap bulannya

Tujuan : - Keperluan konsumsi rapat

- Meringankan beban anggota saat mengalami kesulitan

3. Pembuatan Nama dan Logo

Pelaksanaan : Awal kepengurusan periode 2007/2008

Keterangan : Setelah beberapa desain nama dan logo yang masuk, terpilihlah nama KARMAPI dan logo resminya yang berwarna dasar orange (terlampir)

4. Makrab KARMAPI di Pantai Gelagah

Pelaksanaan : 7 – 8 Juni 2008

Keterangan : Ada 3 orang anggota yang berhalangan hadir (Meri, Iren, Eva) dan 2 orang non anggota ikut hadir (Tri dan Kun)

Tujuan : Menambah keakraban antar sesama anggota dan membahas program selama liburan (Juli-September 2008)

5. Pertemuan dengan Bupati Melawi

Pelaksanaan : Bertempat di kantor Bupati Melawi pada 7 Agustus 2008

Keterangan : Dihadiri sebagian anggota, Kepala Dinas pendidikan Kab. Melawi, SEKDA, BKD dan perwakilan orang tua mahasiswa

Tujuan : Memperjelas status ikatan dinas mahasiswa PGSD dan menindaklanjuti MOU ikatan dinas.

6. Mengurus Tiket Liburan

Pelaksanaan : Saat pergi dan pulang liburan

Keterangan : Mengkonfirmasi jadwal kapal, harga tiket dan pemesanan

Tujuan : Mempermudah anggota saat liburan

7. Peserta Gawai Dayak 2008

Pelaksanaan : Oktober 2008

Keterangan : Mengikuti rapat pembentukan panitia, menjadi peserta dan pelaksana gawai.

Tujuan : Membantu FOKUS MAPAWI dalam mensukseskan Gawai Dayak 2008.

8. Pertemuan Dengan Rombongan Bupati Melawi

Pelaksanaan : Asrama UPP 1 pada Oktober 2008

Keterangan : Dihadiri seluruh anggota KARMAPI, Kajur Prodi PGSD FIP UNY, Kepala Asrama UPP 1, Bupati Melawi dan istri, Kepala Dinas Pariwisata dan istri, beserta rombongan Melawi yang menghadiri Gawai Dayak 2008.

Tujuan : Menanyakan kembali perkembangan terakhir MOU mahasiswa dengan Pemda Melawi

9. Pengajuan Proposal Dana ke PEMDA Melawi

Pelaksanaan : Januari 2009

Keterangan : Permohonan bantuan dana KKN-PPL PGSD FIP UNY

Tujuan : Meringankan biaya selama KKN-PPL pada bulan Juli – September 2009

10. Pembuatan Email dan Weblog KARMAPI

Pelaksanaan : Awal kepengurusan 2007/2008

Keterangan : Alamat email; karmapi.djogja@yahoo.co.id, Weblog; www.karmapinet.blogspot.com

Tujuan : Sarana komunikasi anggota KARMAPI sekaligus wadah promosi.

III. Laporan Keuangan (terlampir)

IV. Penutup

Berakhirnya LPJ kepengurusan KARMAPI 2007/2008 ini diharapkan dapat menjadi acuan bagi kepengurusan selanjutnya khususnya dalam merancang program kerjanya. Adapun program-program yang dinilai bermanfaat dapat diteruskan dan menciptakan program-program baru yang lebih kreatif demi perkembangan KARMAPI di masa yang akan datang.

Selama kepengurusan kami terdapat banyak sekali kekurangan dan kelemahan. Kami mohon maaf yang sebesar-besarnya. Terimakasih atas segala masukan, saran, ide, kritikan saat kepengurusan kami berjalan. Semua itu kami terima dengan tulus iklas dan menjadi bagian terindah dalam keluarga kita.

Terima kasih juga atas segala dukungan, nasehat dan kerja sama, serta kepercayaan yang telah diberikan kepada kami. Mari kita tumbuhkan kembali niat untuk membangun sebuah keluarga yang diselimuti dengan semangat persaudaraan tanpa memandang perbedaan. Dapatkah semua itu kita tanamkan dan kita temukan melalui sebuah nama, yaitu KARMAPI? Masa depan KARMAPI bergantung di pundak kita semua. Salam Oemar Bakrie…



Yogyakarta, Januari 2009

ttd

Ketua KARMAPI

Foto Bersama

Makrab KARMAPI di pantai Gelagah Yogyakarta (7-8 Juni 2008)

01 April 2009

MAHALNYA SEBUAH MASA DEPAN

Refleksi Atas Kepergian Orang-orang Kesayangan

Bingung… gambaran kata yang tepat untuk teman kita Suriyanto yang baru saja mendapatkan berita duka dari keluarga di Nanga Potai, Sokan Kabupaten Melawi. Ayahanda dari Jailani yang adalah teman sekamarnya di Asrama UPP 1 telah meninggal dunia dengan cara yang amat tragis. Almarhum ketimbun tanah saat sedang kerja emas. Suriyanto bingung harus berkata apa kepada Jailani untuk mengabarkan berita duka ini. Kwatir, kalau terjadi apa-apa ketika hal tersebut disampaikan ke Jailani. Akhirnya dia memutuskan biar sang mama sendiri yang menyampaikannya ke Jailani. Teman-teman seasrama pun berdatangan memberikan kekuatan. Jailanipun menerima kenyataan tersebut dengan lapang dada. Ini adalah rencana-Nya. Setiap manusia hidup di dunia hanya sementara, suatu saat pasti akan kembali.

Hingga saat ini, sudah ada 5 mahasiswa Melawi (anggota KARMAPI) yang harus merelakan orang kesayangannya pergi (dibaca; meninggal) disaat sedang menaruh asa menggapai cita-cita di Yogyakarta. Diantaranya; ada Ferdy (his babys), Sariaman (ibunda tercinta), Fredy (ayahanda tercinta), Ambia (ayahanda tercinta) dan Jailani (ayahanda). Memang manusia diciptakan dari debu dan akan kembali ke debu menurut kodratnya. Namun bila boleh ditawar, ngapa sih gak nunggu cita-cita tercapai dulu? Yah, ini perasaan manusiawi. Dalam hati kecil sempat menggerutu, jika dulu aku tidak ke Jogja aku pasti ikut menyaksikan saat-saat ayah atau ibu menghembuskan napas terakhirnya. Namun semua itu adalah rencana dan kehendak-Nya. Kita wajib untuk dapat iklas menerima apa pun cobaan yang diberikan-Nya

Kehadiran kita di Jogja adalah menggapai ilmu sebagai bekal di masa depan. Hasrat untuk membahagiakan mereka tetap terus berkobar dengan tak henti-hentinya belajar. Mereka yang telah pergi mendahului kita pasti sangat senang jika kita berhasil. Mereka akan tersenyum dari alamnya melihat anak-anaknya pulang dengan menenteng ijasah S1 PGSD. Jadikan kepergian mereka sebagai pemacu untuk menggapai masa depan kita. Menjadi salah besar jika segala cobaan atau kenyataan pahit yang kita hadapi selama ini dapat menghancurkan impian masa depan kita termasuk harapan mereka yang telah pergi.

Dana KKn Tertahan di Dinas Pendidikan

Alow tman2, td aq dpt info dari bapaknya Lukas klo dana KKN qta dah cair dan tertahan di Dinas Pendidikan Melawi. Katanya beliau baru aja ketemuan ma bapak Bupati Melawi. Konon dana qta dah dianggarkan. Tapi aku jadi bingung teman2, ngapa sih harus lewat dinas pendidikan? Apakah gx bisa klo PEMDA Melawi sendiri yang ngantarnya? Lagi-lagi, ini masalah mekanisme atau jalur birokrasinya. He he he, mudah-mudahan aja sih tuh dana selamat sampai tujuan.

Ngomong-ngomong soal proposal qta, skrang dah nyampai ke rumah pak Toton (ayah dr Erik dan Lita). Beliau juga bersedia ngantarkannya ke alamat yang dituju. Makasih ya pak, moga budi baik bapak dibalas dengan rahmat dari TYME. Rancangan anggaran dalam proposal tersebut sebesar 2 jt 100 rb. Mudah-mudahan aja terkabul semuanya deh.

Kami juga nawarin solusi kepada teman2 tuk acara bulan ini. Dah 3 bulan molor, baiknya kita segera putuskan tuk acara pemilihan pengurus baru KARMAPI. Terus terang, saat ini susah banget mo nentuin waktu bersama. Jadwal mikroteaching padat sampai hari sabtu. Sementara hari minggu pasti teman2 yang kristen gak bisa. Bingung...

Ada yang ngusulin, qta jalan ke pantai Baron pake motor. Dah dihitung, kita melawi punya 15 buah motor, berarti masih kurang 10 motor lagi. Gmana ya... kita jalan bareng pake bis kan dah pernah, kali ini kita coba jalan bareng pake motor. Mau gak terima tantangan ini?

Oh ya, ne pesan dari teman2 kita. Jaga kesehatan, hemat fisik dan pengeluaran. Waktu KKN-PPL nanti kita bakal nguras segalanya. Jadi harus dipersiapkan dari sekarang, ok?

Template by : kendhin x-template.blogspot.com