Sahabat KARMAPI yang budiman,

SELAMAT DATANG DI KARMAPI NET
Temukan segala keunikannya dan tinggalkan comment anda

20 Mei 2009

PENGURUS KARMAPI PERIODE 2009/2010 AKHIRNYA TERBENTUK

Tepukan tiga kali pada lantai pendopo Asrama UPP 2 hari Sabtu, 9 Maret 2009 menandakan berakhirnya masa jabatan ketua KARMAPI periode 2007/2008. Dengan demikian pertanyaan seputar siapa yang akan menjadi ketua baru KARMAPI akan segera terjawab.

Siang itu tepat pukul 12.00 wib, rapat anggota dibuka oleh MC sekaligus sekretaris dengan ucapan salam dan doa. Berikut pembacaan agenda rapat. Pada agenda pertama, laporan pertanggungjawaban (LPJ) pengurus periode 2007/2008 yang dibacakan oleh saudara bendahara sekaligus laporan keuangan. Saldo terakhir keuangan KARMAPI adalah 2 jt-an. Tidak tau persis berapa pastinya, yang jelas ada angka 2 jt-nya.

Setelah pembacaan laporan keuangan dari bendahara, dibuka sesi Tanya jawab bagi anggota. Salah satunya adalah menanyakan keputusan pengurus akan batas pembayaran uang iuran bulanan yang sedianya dibayar setiap bulan. Diputuskan saat itu juga, bahwa pembayaran uang iuran bulanan hanya sampai pada bulan Oktober 2008. Jika ada diantara para anggota yang telah membayar melewati bulan yang ditentukan maka uangnya akan dikembalikan. Kerancuan ini muncul akibat ketidakpastian dalam tubuh kepengurusan terkait masalah ini dan hal itu telah diakui saat laporan keuangan.

Acara dilanjutkan dengan sambutan penutup dari Ketua KARMAPI yang berisi ucapan terimakasih, permohonan maaf dan harapan kedepan demi kemajuan KARMAPI. Sambutan ditutup dengan tanda penyerahan jabatan kepengurusan kepada forum, yakni tepukan tiga kali pada lantai dan tepuk tangan meriah seluruh anggota.

Agenda berikutnya adalah pemilihan pengurus baru periode 2009/2010. Adapun nama-nama yang dicalonkan antara lain; Suhermanto, Saidil Ambia, Agustinus Sabino (putra) dan Sri Wahyuni Sari, Meri Hutasoit, Lita Nurpiyanti (putrid). Seperti yang telah ditetapkan sebelumnya bahwa kepengurusan kali ini khususnya untuk jabatan Ketua KARMAPI akan dijabat oleh kandidat dari kalangan putri. Ketentuan pemilihan antara lain;

1. Jumlah suara terbanyak kandidat putri akan menjadi Ketua,

2. Jumlah suara terbanyak kandidat putra akan menjadi Wakil,

3. Jumlah suara terbanyak kedua kandidat putri akan menjadi Sekretaris 1,

4. Jumlah suara terbanyak kedua kandidat putra akan menjadi Sekretaris 2,

5. Jumlah suara terbanyak ketiga kandidat putri akan menjadi Bendahara 1,

6. Jumlah suara terbanyak ketiga kandidat putra akan menjadi Bendahara 2.

Berdasarkan hasil perhitungan suara maka terpilihlah pengurus KARMAPI yang baru periode 2009/2010 dengan susunan pengurus sebagai berikut:

Ketua : Sri Wahyuni Sari

Wakil : Suhermanto

Sekretaris 1 : Lita Nurpiyanti

Sekretaris 2 : Saidil Ambia

Bendahara 1 : Meri Hutasoit

Bendahara 2 : Agustinus Sabino

Dengan demikian terbentuklah kepengurusan baru KARMAPI periode 2009/2010 yang masa jabatannya terhitung 1 Mei 2009 sampai dengan 1 Mei 2010. Kepada merekalah masa depan (1 tahun) KARMAPI bergantung. Tentunya akan dibantu dengan anggota-anggotanya. Dalam sambutan pertamanya, Ketua baru mengatakan bahwa kepercayaan ini akan saya maksimalkan dan dimohon kerjasama semua anggota demi kemajuan KARMAPI kedepan. Proficiat dan selamat buat pengurus baru KARMAPI. Selamat menjalankan tugasnya masing-masing. Acara pemilihan pengurus baru ditutup dengan penyerahan berkas-berkas dari pengurus lama kepada pengurus baru secara simbolik.

* * *

2 komentar:

Unknown mengatakan...

Selamat ya buat pengurus baru.
terus lah berjuan demi masa depan KARMAPI.
jadikan KARMAPI sebagai wadah pemersatu kita dalam menggapai cita-cita.

Unknown mengatakan...

Bang Ambia, kami sangat memerlukan pemikiran anda untuk KARMAPI. Terus menghindar bukanlah sebuah solusi. Sosokmu sangat diperlukan untuk membentuk KARMAPI sebagai sebuah keluarga utuh.

Template by : kendhin x-template.blogspot.com